Satu lagi nih band yang menarik
perhatian kaula muda saat ini, udah tau dong yah Gugun Blues Shelter, kalo
gatau yaah pura-pura tau aja deh hehehe. Gugun Blues Shelter atau Gugun and The
Blues Shelter ini sering disebut dengan singkatan GBS.
Sebelumnya nama Gugun Blues
Shelter hanya terkenal di kalangan pengapresiasi musik tertentu saja.
Belakangan, apalagi setelah memenangi sebuah kompetisi internasional, nama band
yang digawangi oleh tiga personel inipun langsung melesat.
Pada awalnya, nama dari band ini
adalah The Blues Bug, yang mana akhirnya diganti menjadi Blue Hand
Gang, dan selanjutnya menjadi Gugun Blues Shelter. Mereka mengganti
nama band mereka karena sebuah band asal Yunani telah memakai nama Blues Bug
selama sepuluh tahun.
Mereka mengusung musik blues dan
mendapatkan banyak pengaruh dari berbagai musisi seperti Jimi Hendrix, Stevie
Ray Vaughn, Bettie Davies, dan Led Zeppelin. Musik blues mereka juga diperkaya
sentuhan rock, funk, dan soul.
Band yang berasal dari Indonesia
beraliran blues ini dibentuk di Jakarta pada tahun 2000. Band yang
beranggotakan Muhammad Gunawan (Gugun) sebagai vocal dan gitaris, Jonathan
Amstrong (Jono) sebagai bassis dan Aditya
Wibowo (bowie) sebagai drummer ini telah
merilis 3 album, yaitu Get The Bug di tahun 2004, Turn It On di tahun 2007, dan
Gugun Blues Shelter di tahun 2010.
Pada akhir 2004, mereka merilis
album independen pertama mereka, Get the Bug. Musisi yang tampil di
dalam album ini antara lain Gugun, Jono, dan Iskandar.
Di awal 2007, mereka merilis album kedua, Turn It
On, oleh Sinjitos Records. The album was voted as one of the best
Indonesian albums of 2007 by Rolling Stone Indonesia. Album ini juga dipilih
sebagai "The number one blues album of the year", dengan Gugun yang
terpilih sebagai Gitaris blues terbaik se-Asia Tenggara, di tahun 2007 oleh MTV
Trax Magazine.
Kehadiran band bernafaskan blues
ini gacuma menyita perhatian dunia musik Indonesia. Pasalnya Gugun Blues
Shelter juga memiliki banyak penggemar di Eropa khususnya Inggris. Gugun Blues
Shelter diberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam acara Belfast Big River
Blues and Jazz Festival 2008. Nama band Gugun Blues Shelter tercatat pernah
beberapa kali tampil dalam panggung blues di Inggris. Bahkan band ini pernah
melakukan touring ke beberapa kota di sana seperti Burnley, Scarborough, dan
Crewe.
Pada tahun 2009, Gugun Blues
Shelter membuat album berjudul Set My Soul on Fire. Namun pada tahun 2010,
mereka secara independen merilis album mereka sendiri sebagai pengganti
terhadap album Set My Soul on Fire mereka, yang “batal” rilis menyusul konflik
dengan label mereka.
Maret 2010, mereka merilis album
penggantinya itu sebagai album ketiganya berjudul Self Titled dengan hit single
berjudul When I see You Again. Album yang berisi 9 track lagu ini menyabet
penghargaan diantaranya Favorite Blues Song dalam Indonesian Cutting Edge Music
Award (ICEMA) 2010.
Selain meramaikan panggung blues
Inggris, Gugun Blues Shelter juga pernah tampil beberapa kali di Malaysia dan
juga event Singapore Art Festival yang sekelas dengan Java Jazz Festival di
Indonesia. Pavilion Indonesia di Shanghai World Expo 2010 juga pernah
diramaikan oleh band ini. Tentunya di Indonesia sendiri nama Gugun Blues
Shelter sudah malang melintang dalam meramaikan panggung musik.
Pada tahun 2011, Gugun Blues
Shelter dipilih oleh juri melalui pemilihan online dari para fans untuk
memenangi Kompetisi the Hard Rock Café’s Global Battle Of The Bands,
memperingati Ulang tahun Hard Rock Café yang ke-40. Mereka dijadwalkan untuk
tampil pada hari Minggu, 26 Juni 2011 di Hyde Park, bersama dengan Bon Jovi,
Rod Stewart dan The Killers.
Kesuksesan terus membayangi Gugun
Blues Shelter hingga tahun ini Gugun Blues Shelter membuat album di bawah label
Grooveyard Records dari New York dan menghasilkan album kompilasi berjudul Far
East Blues Experience. Album tersebut dirilis awal Januari 2011. Dengan
Grooveyard Records, Gugun Blues Shelter juga merilis album Solid Ground pada
April tahun ini dengan menyajikan 10 lagu baru.
Dengan sederetan prestasi yang
telah ditoreh, maka tidak mengherankan apabila Gugun Blues Shelter
disebut-sebut sebagai band beraliran blues paling berpengaruh di tanah air.
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar